Cara Mengatasi Nyeri Haid

Cara mengatasi nyeri haid mungkin saja perlu anda ketahui. Setiap bulan wanita memang kehadiran tamu istimewa, haid atau menstruasi. Nah, biasanya para wanita seringkali ada yang mengeluhkan adanya rasa nyeri yang sangat mengganggu. Untuk itulah, penanganan yang tepat sangat dibutuhkan agar dapat mengurangi dan meminimalisir gangguan tersebut.
Menstruasi memang sudah menjadi langganan para wanita. Karena, menstruasi memang menjadi bagian dari proses reproduksi. Menstruasi merupakan suatu perubahan fisiologis yang selalu datang di setiap bulan. Biasanya, pada hari pertama dan hari kedua menstruasi adalah masa atau waktu dimana para wanita harus melewati penderitaan yang sangat menyiksa. Perubahan mood dan rasa nyeri seringkali dialami oleh hampir setiap wanita. Meskipun memang setiap wanita mengalami masalah kesehatan yang berbeda-beda di setiap masa menstruasi mereka. 
Simak beberapa cara mengatasi nyeri haid termudah berikut ini :
1. Meminum jamu
Cobalah untuk meminum jamu kunyit asam. Jamu kunyit asam ini akan sangat bermanfaat untuk membuat tubuh anda tetap fit dan segar selama masa menstruasi. Lebih bagus lagi jika anda membuat sendiri jamu ini.
2. Meminum minuman yang hangat
Cobalah untuk meminum jahe hangat atau sup bening hangat. Karena banyak wanita yang sudah membuktikan ketika meminum minuman hangat / mengkonsumi makanan hangat, maka rasa nyeri dan rasa sakit disaat menstruasi akan dapat berkurang.

3. Pijatan ringan dan lembut
Cobalah untuk memijat perut bagian bawah anda dengan lembut. Hal ini dipercaya mampu mengurangi rasa nyeri atau kram yang terjadi disaat masa menstruasi datang. Minyak kayu putih dapat anda gunakan disaat memijat. Aroma khas yang sangat menenangkan dan kehangatan minyak kayu putih akan sangat membantu anda.
4. Berolahraga ringan
Cobalah melakukan aktivitas olahraga ringan untuk mengatasi masalah nyeri disaat haid datang. Biasanya, ketika menstruasi datang tubuh anda menjadi kurang fit. Untuk itulah olahraga ringan ini sangat disarankan untuk anda lakukan, karena akan mampu mengatasi hal tersebut. Senam dan berjalan kaki dapat anda jadikan pilihan.Lakukan kedua jenis olahraga ringan ini sebelum dan selama menstruasi. Rasakan efek positifnya, yaitu tubuh anda akan menjadi lebih segar dan rasa sakit yang anda rasakan akan berkurang.
5. Kompres perut dengan air hangat
Cobalah untuk mengompres perut anda dengan air hangat. Gunakan alat kompres khusus atau handuk yang sudah direndam dalam air hangat. Cara ini akan mampu mengurangi rasa sakit dan nyeri yang anda rasakan.
6. Berbaring
Salah satu pilihan termudah yang dapat anda coba. Dengan berbaring di tempat tidur atau sofa yang nyaman, maka akan dapat mengurangi rasa nyeri yang anda alami saat menstruasi. Biasanya rasa nyeri terutama di bagian punggung terasa sangat mengganggu anda. Nah, dengan cara berbaring inilah kondisi itu akan dapat anda atasi. Caranya sangat mudah, sangga lutut anda dengan bantal, kemudian ambil nafas panjang buang perlahan sambil memejamkan mata. Lakukan terus menerus hingga anda merasa nyaman.
7. Konsultasi kepada dokter
Pilihan terakhir yang dapat anda lakukan. Jika semua cara alami dan mudah diatas tidak dapat mengatasi rasa nyeri yang anda alami, maka sangat disarankan untuk segera mengkonsultasikannya dengan dokter. Meskipun memang gangguan nyeri hampir pasti dialami oleh setiap wanita yang sedang menstruasi, tetapi jika rasa nyeri yang dirasakan tidak kunjung hilang dan terasa sangat menggangu dan dirasakan tidak biasa, ada baiknya anda memilih untuk berkonsultasi dengan dokter. Karena, bisa jadi hal ini adalah gejala awal masalah reproduksi. Pemeriksaan oleh dokter sangat dibutuhkan untuk mengetahui apa penyebab yang sebenarnya dari rasa nyeri yang anda alami.