4 Alasan Ilmiah Banyak Pasangan Pilih Bercinta di Musim Hujan

Lumrah jika pasangan menambah frekuensi bercinta mereka di musim hujan seperti sekarang ini. Apalagi hujan biasanya membuat manusia cenderung mager (malas bergerak) atau keluar rumah.

Namun ini bukan sekedar pembenaran bagi pasangan untuk bercinta lho. Faktanya, perilaku mereka bisa dijelaskan secara ilmiah.


1. Butuh kehangatan

Sebuah teori mengatakan, di musim hujan atau musim dingin, interaksi sosial cenderung berkurang, salah satunya karena banyak yang malas keluar rumah. Kondisi sosial seperti ini ternyata bisa membuat seseorang merasa tubuhnya kedinginan.

"Sedangkan secara psikologis, kebersamaan, rasa saling memiliki memberikan sensasi kehangatan sehingga mereka terdorong untuk melakukan kegiatan yang bisa memberikan kehangatan," tutur psikolog Marisa Cohen, PhD dari St Francis College, Brooklyn.

2. Lebih bergairah
Penelitian yang dilakukan George State University, Atlanta di tahun 2009 menemukan kadar testosterone pria memang cenderung meningkat pada musim hujan atau musim dingin. Dan makin tinggi kadarnya, makin tinggi pula libidonya.

3. Cenderung kesepian

Penjelasan ini didasarkan pada kondisi masyarakat di negara-negara dengan 4 musim. Ketika matahari jarang muncul saat musim dingin, tubuh akan menghasilkan lebih sedikit serotonin, senyawa kimia di otak yang mempengaruhi tingkat kebahagiaan seseorang.

"Ini diduga berkontribusi terhadap munculnya rasa kesepian dan depresi selama musim dingin. Tak menutup kemungkinan perubahan mood ini juga mendorong keinginan untuk berhubungan dengan pasangan," terang Dr Justin Lehmiller dari The Kinsey Institute.

4. Bikin penasaran

Sebuah studi yang dilakukan University of Wroclaw di Polandia pada tahun 2008 menemukan, pria menganggap tubuh wanita tampak lebih atraktif di musim dingin.

Ini karena di musim dingin, tiap orang akan memakai baju dobel-dobel untuk menghangatkan diri. Ternyata kondisi ini membuat para pria lebih mudah penasaran dan kemudian menjadi lebih girang saat melihat wanita memperlihatkan kulitnya di masa-masa ini, walaupun sedikit.